Kunjungi Lokasi TMMD Kodim Jayapura Ini Kata Tim Peninjau Pemkab Jayapura

    Kunjungi Lokasi TMMD Kodim Jayapura Ini Kata Tim Peninjau Pemkab Jayapura

    Jayapura - Pelaksanaan kegiatan program terpadu dan lintas sektoral TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD Reguler ke-118 TA 2023 Kodim 1701/Jayapura di Kabupaten Jayapura yang dipusatkan di Kampung Hulu Atas dan Muara Nawa Distrik Airu, mendapat kunjungan Tim Peninjau dari Pemerintah Kabupaten Jayapura. Rabu (18/10/2023).

    Kedatangan Tim Peninjau yang terdiri dari Inspektorat Pemerintah Kabupaten Jayapura, BPKAD (Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah) Kabupaten Jayapura, Bagian Hukum Pemerintah Kabupaten Jayapura dan DPMK (Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung) Kabupaten Jayapura diterima oleh Danki Satgas TMMD Mayor Inf Afandi.

    Danki Satgas TMMD 118 Kodim 1701/Jayapura, Mayor Inf Afandi, mengatakan, progres hasil pelaksanaan kegiatan program TMMD ke-118 hingga saat ini sudah berlangsung selama 29 hari sejak dibuka pada 21 Septeber 2023 yang lalu. Sementara dalam pengerjaannya, sasaran program TMMD dilakukan dengan gotong-royong antara anggota Satgas dan berbagai elemen masyarakat.

    Menurutnya, program TMMD merupakan salah satu kegiatan operasi bhakti TNI yang dilaksanakan secara terpadu dan lintas sektoral oleh TNI, bekerjasama dengan pemerintah daerah, Kepolisian serta komponen masyarakat lainya, yang disinergikan dan diintegrasikan dengan tujuan untuk meningkatkan pembangunan didaerah baik pambangunan fisik maupun non fisik agar taraf kehidupan masyarakat menjadi lebih baik.

    "Program ini bertujuan membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan bersifat fisik dan non fisik, guna memantapkan kemanunggalan TNI-rakyat dalam rangka menyiapkan Ruang, Alat dan Kondisi Juang yang tangguh untuk kepentingan pertahanan wilayah, " terang Mayor Afandi.

    Sementara Ketua Tim Peninjau dari Inspektorat Pemkab Jayapura, mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk melihat secara nyata progres TMMD dapat berjalan secara optimal, efektif dan efisien.

    “Setelah apa yang kita lihat, ini sangat luar biasa bagaimana TNI membangun satu sasaran tetapi dapat berimplikasi dengan sasaran lainnya. Dan juga pelibatan masyarakat setempat sangat antusias. Inilah yang membedakan apabila suatu pekerjaan dilakukan oleh TNI. Kami sangat terkesan dengan kegiatan TMMD ini, ” ujarnya.

    Selain itu, kegiatan TMMD tersebut juga untuk membantu percepatan pembangunan di daerah dan membantu mengatasi kesulitan rakyat serta sebagai sarana untuk mempererat kemanunggalan TNI-rakyat.

    Disampaikan juga Ketua Tim Peninjau, atas nama Bupati Jayapura, pihaknya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kodim 1701/Jayapura atas kerjasama serta semangat gotong royongnya dalam mendukung pemerataan pembangunan di Kabupaten Jayapura. Selain itu, pihaknya juga berharap kepada masyarakat untuk meningkatan kepedulian dalam merawat hasil TMMD tersebut dengan sebaik-baiknya agar dapat dimanfaatkan dalam jangka waktu yang panjang.

    "Untuk sasaran fisik dan non fisik yang dikerjakan pada program TMMD ini diharapkan dapat mendorong tumbuhnya kreatifitas masyarakat dalam mengangkat kualitas kehidupan kearah yang lebih baik, maju, sejahtera dan mandiri. Juga dapat meningkatkan wawasan kebangsaan, cinta tanah air, patriotisme serta kesadaran berbela negara, " pungkasnya. (Redaksi Papua)

    kodim jayapura pendim jayapura tmmd tim peninjau kabupaten jayapura kunjungan airu bersama rakyat tni kuat berbuat kasih tulus dan ikhlas pemerintah daerah
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Tim Wasev Pusterad Cek Progres TMMD Kodim...

    Artikel Berikutnya

    Pekerja Pembangunan Puskesmas diserang KKB,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Marines Bring Hope to Kokamu: Strengthening Ties with Heartfelt Social Communication
    Progres Pembangunan Pagar Satuan Telah Mencapai 60%, Ini Yang Dikatakan Dandim Jayawijaya

    Ikuti Kami